Mesin Bor Kertas 2 Mata
Rp19,200,000
Mesin Bor Kertas 2 Mata bisa melubangi kertas, tumpukan dokumen, juga material tipis lainnya. Cocok digunakan untuk mendukung penyimpanan dokumen-dokumen kantor, sekolah, lembaga kesehatan, atau hukum. Dilengkapi dengan sliding table yang memudahkan melubangi media besar.
Deskripsi
Tidak semua pelanggan yang datang untuk mencetak atau memperbanyak dokumen ingin menjilid setiap lembarannya menjadi sebuah buku. Terkadang, beberapa pelanggan hanya ingin hasil cetakan tersebut bisa disatukan dalam binder atau ordner. Agar setiap lembaran kertas tertata rapi layaknya sebuah buku, dibutuhkan mesin bor kertas.
Mesin bor kertas atau hole paper drill berguna untuk membuat lubang tempat tali pengikat yang nantinya menyatukan setiap lembaran kertas. Terdapat berbagai alat pelubang kertas yaitu manual, elektrik, hole punch, dan yang dilengkapi dengan binding plastik
Mesin bor kertas 2 mata adalah sebuah paper drill yang dibuat untuk tujuan tersebut. Untuk membuat lubang pada tumpukan kertas yang tebal sekaligus permulaan dari sebuah proses penjilidan. Mesin ini juga dapat digunakan untuk membantu proses jilid spiral.
Keunggulan Mesin Bor 2 Mata
Mesin bor kertas 2 mata hadir dengan dua head dan dua mata bor yang beroperasi secara bersamaan. Konfigurasi dua mata bor seperti ini membuat mesin paper drill mampu membuat dua lubang dengan ukuran yang sama di waktu yang bersamaan.
Untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan keinginan, pengguna dapat mengatur jarak antar mata bor. Mesin hole paper drill 2 mata juga telah dibekali dengan alas bor yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan. Untuk pengeboran dalam jumlah besar, pengguna dapat menggunakan penggaris yang tersedia untuk membantu menentukan posisi yang tepat.
Pengoperasian yang sederhana membuat mesin ini begitu mudah dipahami dan digunakan. Pengguna cukup menarik tuas mesin untuk membuat lubang yang diinginkan. Dengan tuas mesin yang panjang, operator mudah menjangkaunya dan ringan penggunaanya.
Hole paper drill 2 mata adalah mesin bor khusus untuk kertas. Kekuatan motor, putaran mesin hingga mata bor yang digunakan telah disesuaikan untuk memenuhi tujuan tersebut. Karena itulah, lubang yang dihasilkan terlihat rapi.
Kegunaan Mesin Bor Kertas 2 Mata
Mesin bor kertas 2 mata cocok digunakan untuk membuat lubang pada tumpukan kertas yang tebal. Karena hadir dengan 2 mata, mesin ini mampu meningkatkan kecepatan dan kapasitas produksi pelaku industri percetakan.
Proses menyatukan dokumen kantor atau perusahaan dalam ordner bisa lebih cepat. Anda tidak perlu menggeser-geser kertas lagi untuk membuat 2 lubang sekaligus. Jarak antar lubang dan margin akan selalu sama dan presisi. Sehingga dokumen bisa menyatu dengan baik dan rapi di dalam ordner.
Karena memiliki 2 mata bor, kapasitas produksi mesin jauh lebih baik dibanding mesin bor kecil 1 mata. Sehingga memproduksi hangtag, pricetag, looseleaf, binder, dsb bisa menjadi lebih cepat.
Mesin ini sangat cocok untuk mendukung produksi industri percetakan, kantor pemerintahan, sekolah, dan lembaga hukum. Berbagai berkas-berkas dalam bentuk kertas akan semakin mudah disatukan dan disimpan ditempat yang aman dan rapi.
Semua keunggulan yang ada pada paper drill 2 mata sangat cocok untuk menjawab kebutuhan bisnis percetakan skala kecil hingga menengah. Dengan kapasitas yang dimiliki, mesin ini juga bisa digunakan sebagai alat pendukung dalam menangani proyek percetakan skala besar.
Bagi bisnis percetakan yang sudah memiliki mesin bor satu mata dan ingin meningkatkan skala produksi, mesin bor kertas 2 mata bisa menjadi investasi yang bagus. Anda juga bisa mendapatkannya dengan harga sangat kompetitif di Maxipro.
Maxipro menyediakan Mesin Bor Kertas dengan berbagai harga yang disesuaikan spesifikasinya. Selain itu, Maxipro sebagai tangan pertama bisa menjual Mesin Bor Kertas dan memberikan potongan harga khusus untuk setiap pembelian. Tersedia juga hole punch, mesin pelubang kertas besar dan kecil. Juga mesin finishing percetakan lainnya.
Spesifikasi
Spesifikasi
Berat | 80 kg |
---|---|
Dimensi | 80 × 45 × 59 cm |
Kedalaman Lubang | Maksimal 5 cm |
Lebar Kertas | MAksimal 47 cm |
Jarak Anta Mata Bor | 45 – 150 mm |
Jarak Pinggir | Maksimal 105 mm |
Fitur | – Tersedia dengan berbagai macam mata bor dengan diameter 0.3 – 1.5 cm – Mata bor bisa diganti ukurannya. |
Kelebihan | – Jarak antar mata bor bisa diatur
– Ketebalan Kertas Max 5 cm – Low watt – Tatakan bisa digeser untuk memudahkan pengeboran media yang besar – Jarak pinggir atau margin bisa diatur |
FAQ
FAQ
Produk apa saja yang dapat dibuat dengan mesin ini?
– Buku, Kamus, Agenda, Price tag, Name tag, Hangtag, Agenda, Katalog, Id Card.
Bisa melubangi kertas apa saja?
– HVS, Artpaper, Artcarton, Duplex, Hardboard.
Apakah mampu membuat lubang kertas 1 rim sekaligus?
– Iya, biasanya bisa untuk 1 rim / 500 lembar kertas hingga 90 gsm.
Bisa digunakan untuk produksi binder?
– Bisa, apalagi mesin memiliki 2 mata bor yang akan mempercepat produksinya.
Apakah setelah bor bisa di binding?
– Bisa, dijilid dengan binder atau ordner.
– Jika ingin fitur jilid sekaligus bisa memesan Mesin Bor Listrik Binding Plastik.
Berapa Phase daya listrik mesin?
– Ditenagai listrik 1 Phase.