Mungkin sebagian dari orang yang bekerja di dunia percetakan sudah tidak asing dengan istilah laminasi. Apa itu laminasi? Laminasi merupakan proses pelapisan pada kertas yang dapat menampilkan efek mengkilap atau sedikit buram. Biasanya aplikasi laminasi ini digunakan untuk mencetak undangan, kartu nama, katalog, company profile, dan masih banyak lagi. Lapisan laminasi ini bertujuan untuk menampilkan hasil cetakan yang lebih bagus, selain dari itu juga untuk menjaga warna agar tidak mudah pudar dan lapisan laminasi ini akan tahan air.
Ada 2 jenis laminasi yang biasanya digunakan untuk mencetak, yakni laminasi glossy dan laminasi doff. Laminasi glossy dan doff sangat berbeda terutama dari hasil cetakannya. Berikut ini kita akan bahas tentang laminasi glossy dan laminasi doff yang perlu diketahui :
-
Laminasi glossy
Jika kalian ingin mencetak menggunakan laminasi glossy, cetakan yang dihasilkan oleh laminasi ini terang dan berkilau. Hasil dari cetakan laminasi glossy memantulkan lebih banyak cahaya dan warna yang akan dihasilkan lebih baik karena sifatnya yang mudah menyerap tinta. Kertas yang sudah dilaminasi glossy akan menghasilkan permukaan yang licin. Hasil dari cetakan laminasi glossy menimbulkan kesan yang sangat mewah dan bagus bila di pandang dan laminasi glossy ini juga sering digunakan untuk mencetak cetak foto, undangan, brosur, kartu nama. Dan ketika ingin melapisi kertas menggunakan lapisan laminasi glossy tidak disarankan untuk sering disentuh oleh tangan lebih baik hasil dari cetakan laminasi glossy tersebut didiamkan selama beberapa menit sampai proses cetak telah selesai baru setelah itu kalian bisa memegangnya karena apabila hasil dari cetakan tersebut belum kering sepenuhnya dan dipegang, maka sidik jari kalian akan menempel pada hasil cetakan dan hasilnya pun akan menjadi jelek nantinya. Laminasi glossy juga mudah terlipat jadi sebaiknya susun hasil cetakan dengan sangat hati-hati.
-
Laminasi doff
Berbeda dengan hasil dari laminasi glossy yang memberikan kesan terang berkilau, laminasi doff ini menghasilkan cetakan yang agak buram dan permukaannya yang kasar. Namun bagi penggunaan laminasi doff ini bertujuan untuk memberikan perlindungan pada hasil yang sudah dicetak, sehingga hasil dari cetakan akan lebih tahan lama. Selain dari itu laminasi doff ini memiliki kelebihan yaitu kalian dapat memegangnya tanpa ada rasa khawatir akan meninggalkan sidik jari kalian pada hasil yang sudah dilaminasi. Laminasi doff ini juga biasa digunakan untuk mencetak seperti kartu undangan maupun kartu nama, meskipun hasil yang dicetak tidak semewah laminasi glossy namun hasil cetakan dari laminasi doff ini tidak kalah bagusnya.
Sebelum kalian menggunakan laminasi glossy ataupun doff ada baiknya jika kalian mengetahui dulu cara penggunaan laminasi glossy dan laminasi doff tersebut supaya menghasilkan cetakan yang berkualitas, bagus, dan mewah dan tentunya sesuai dengan harapan kalian nantinya.
Berikut ini adalah cara penggunaan dari laminasi glossy dan doff:
- Apabila kalian ingin mencetak seperti cover buku, ada baiknya jika menggunakan laminasi glossy. Kenapa begitu ? Karena laminasi glossy ini mempunyai sifat yang mudah untuk dilipat. Dan sebenarnya bisa juga dengan menggunakan laminasi doff namun cetakan yang akan dihasilkan kurang memuaskan karena laminasi doff memiliki sifat yang sulit dilipat dan gambar yang dihasilkannya pun mudah pecah.
- Sebaiknya gunakan laminasi glossy dan doff pada kedua sisi kertas yang akan dicetak hal ini bertujuan supaya tidak ada lengkungan pada kertas hasil cetakan dan juga menjaga tinta cetakan agar tetap pekat dan warnanya dapat tahan lama.
- Selain memberikan kesan klasik dan eksotis, laminasi doff ini memiliki kelebihan lain yaitu mengurangi resiko akibat goresan karena efek laminasinya yang kasar.
- Laminasi glossy atau doff akan menambah tingkat ketebalan dan kekakuan pada kertas. Maka dari itu pilihlah kertas dengan gramasi yang tepat agar ketebalan kertas tetap sempurna setelah dilaminasi.
- Jika kalian menggunakan laminasi doff pastikan desain gambar dan warnanya agar terlihat jelas setelah dilaminasi, dikarenakan ada kesan buram pada laminasi doff.
- Baik laminasi glossy maupun laminasi doff yang akan dilapisi menggunakan dua sisi tidak dapat dijadikan satu jika menggunakan lem biasa.
Hasil cetakan dari laminasi glossy dan doff sama bagusnya, namun jika ingin mencetak kalian harus pikirkan hasil cetakan bagaimana yang kalian inginkan. Jika kalian ingin kesan mengkilap dan mewah kalian bisa menggunakan laminasi glossy dan jika kalian menginginkan kesan yang klasik dan eksotis kalian bisa menggunakan laminasi doff. Kedua laminasi tersebut memiliki kelebihan tersendiri yang bisa kalian gunakan nantinya dan dapat kalian gunakan untuk hasil cetakan yang kalian inginkan. Semoga informasi tentang perbedaan laminasi glossy dan laminasi doff dapat bermanfaat bagi kalian.
Baca juga : Jenis Plastik Laminasi, Agar Tidak Salah Beli