Mengenal Online Printing Solusi Percetakan Agar Bertahan - Maxipro

Perkembangan zaman yang semakin maju, membuat segala aspek kehidupan juga mengalami perubahan. Salah satu inovasi yang bisa dibilang telah mempengaruhi hampir semua sisi yang ada di masyarakat adalah sistem daring atau online.

Mengenal Online Printing, Solusi Percetakan Agar Bertahan - Maxipro.co.id

Semakin banyak kegiatan yang bisa dilakukan online, membuat efektivitas kinerja bisa meningkat di berbagai sektor. Maraknya online shop atau retail yang mulai merambah ke penjualan online, bahkan pelayanan jasa yang kini bisa melayani secara online juga memberikan manfaat yang besar terutama dari segi efektivitas dan efisiensi.

Tidak berbeda dengan yang lain, di dunia percetakan juga dikenal istilah online printing. Dengan semakin ketatnya persaingan, usaha percetakan berlomba-lomba untuk melakukan pelayanan yang terbaik sekaligus berbondong-bondong melakukan inovasi. Dan salah satu inovasi yang banyak diterapkan oleh perusahaan percetakan adalah online printing.

Apa Itu Online Printing?

Online printing memang sudah menjadi populer di beberapa tahun terakhir. Dengan kemudahan online, akses untuk melihat-lihat berbagai layanan yang disediakan banyak perusahaan percetakan yang tersedia online, membuat semua orang termasuk calon pelanggan dan orang awam pun bisa mengira-ngira pilihan dan kemungkinan produk yang sesuai dengan kebutuhan merek. Bahkan perkiraan harga bisa dilakukan secara real-time.

Mengenal Online Printing, Solusi Percetakan Agar Bertahan - Maxipro.co.id

Secara pengertian per kata, online printing memiliki arti percetakan yang dilakukan secara daring (dalam jaringan). Dengan kata lain, online printing bisa diartikan sebagai percetakan online, seperti yang sering dikenal di masyarakat.

Layanan online printing adalah inovasi baru yang memudahkan konsumen untuk bisa mendapatkan bantuan jasa usaha percetakan dengan konsep low cost (biaya rendah). Secara umum, online printing biasanya menghasilkan kartu nama, flyer custom, poster, brosur dan produk percetakan lainnya yang bisa dihasilkan dengan proses cepat serta mudah.

Proses layanan online printing sangatlah sederhana. Kalian bisa mengunggah file yang diinginkan untuk dicetak melalui internet. Sebelumnya, siapkan desain dan pastikan gambar serta pilihan warnanya sudah sesuai. Setelahnya bisa memilih media yang ingin dicetak, biasanya adalah kertas HVS, namun juga bisa menggunakan kertas jenis lain.

Online printing biasanya menyediakan layanan pengambilan hasil percetakan (pick up) dan diantarkan ke tujuan (delivery). Hal ini tentunya bisa menjadi daya tarik bagi pelanggan yang ingin bisa mendapatkan barang pesanan tanpa perlu pergi ke luar rumah atau menjemputnya di kantor usaha percetakan.

Mengapa Online Printing Penting Bagi Usaha Percetakan?

Mengenal Online Printing, Solusi Percetakan Agar Bertahan - Maxipro.co.id

Di masa pandemi ini, kehadiran online printing dapat menjadi solusi terbaik bagi sebuah perusahaan percetakan untuk tetap bertahan. Saat sebelumnya, pelanggan lebih memilih untuk datang langsung ke kantor usaha percetakan karena ingin melihat proses percertakan secara langsung, sekarang semuanya sudah berbeda.

Adanya pandemi membuat semua orang merasa waswas untuk berpergian bahkan jika hanya untuk keluar rumah. Kondisi ini mendorong semua sektor usaha untuk mengembangkan pasar mereka ke ranah online, termasuk usaha percetakan.

Layanan yang disiapkan oleh usaha percetakan untuk memenuhi pesanan pelanggan dalam hal ini adalah online printing. Selain memenuhi tuntutan pelanggan, berikut adalah alasan mengapa online printing bisa disebut sebagai solusi supaya usaha percetakan bisa bertahan di masa pandemi:

Menghemat waktu dan biaya

Tak semua pelanggan memiliki waktu luang yang banyak untuk menunggu proses pencetakan dari awal hingga selesai, apalagi jika ada antrian panjang. Bisa juga untuk ditinggal dan diambil lagi hasilnya kemudian, namun belum tentu pelanggan bisa mempunyai waktu untuk mengambilnya. Dari segi waktu dan biaya, tentu juga akan menjadi catatan tersendiri.

Pelanggan dengan mobilitas tinggi bisa memilih online printing karena konsep efektif dan efisien yang ditawarkan. Pemesanan dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja hanya dengan mengakses situs online printing.

Atau mungkin juga hasil cetaknya dibutuhkan secepatnya untuk segera digunakan. Dengan layanan online printing, pelanggan dapat memperkirakan biaya total dari pesanannya, kemudian mengunggah desain. Jika tak bisa mengambilnya ke kantor percetakan, biasanya disediakan jasa kurir untuk bisa mengantarkan hasil cetak ke lokasi tujuan yang diinginkan.

Dapat melihat profil perusahaan di situsnya

Pemasangan iklan perusahaan yang mempromosikan produk barang dan jasanya melalui internet. Tak jarang pula dalam situs resmi perusahaan akan ditunjukkan mesin percetakan yang digunakan hingga proses percetakan yang biasanya digunakan untuk meningkatkan rasa kepercayaan calon pelanggan.

Perusahaan percetakan juga tak jarang membagikan testimoni dari konsumennya atas kesan dan pesan mereka setelah melakukan pembelian di sana. Begitu pula dengan harga yang ditawarkan juga terpampang jelas, sehingga pelanggan tidak perlu takut jika mungkin akan dikenakan biaya tambahan.

Harga jasa dan barang real time

Situs-situs milik usaha percetakan pada umumnya juga mencantumkan daftar harga barang dan jasa yang mereka jual. Dengan akses tak terbatas, calon pelanggan bisa melakukan window shopping (kegiatan menelusuri barang melalui etalase toko) karena secara langsung bisa membandingkan harga-harga yang ada. 

Layanan aktif setiap saat

Mengenal Online Printing, Solusi Percetakan Agar Bertahan - Maxipro.co.id

Salah satu keunggulan yang dimiliki platform internet yang tidak dimiliki oleh layanan offline adalah adanya dukungan konsumen yang memungkinkan untuk melayani selama 24/7, yang berarti staf perusahaan dapat dihubungi kapan saja selama sehari penuh melalui mobile.

Pelanggan yang ada tidak mungkin berada di satu zona waktu. Kemungkinan bahwa pelanggan bisa berasal dari zona waktu berbeda serta wilayah manapun, tentu membuat layanan pelanggan always online dapat memberikan dukungan kepada pelanggan berupa teknis.

Menawarkan harga yang lebih murah dari offline

Pelanggan biasanya memilih online printing karena penggunaannya mudah dan prosesnya cepat. Hal ini tentu saja berbanding terbalik dengan pelayanan di kantor percetakan biasa yang mengharuskan pelanggan untuk mengantri di tempat. Belum lagi harga yang ditawarkan seringkali lebih mahal.

Mengapa online printing memiliki harga yang mayoritas lebih murah?

Online printing tidak perlu mengeluarkan biaya overhead banyak agar usaha percetakan tetap berjalan. Usaha percetakan bisa dilakukan dalam skala kecil sehingga tidak membutuhkan kantor berukuran besar atau pegawai yang banyak.

Proses online printing cepat dan tepat

Dalam online printing, segala layanannya terjadi dengan cepat dan tepat. Situs online printing menyediakan alur percetakan yang lengkap dari awal hingga akhir, jadi pelanggan hanya perlu mengikutinya. Selain itu, pelanggan juga bisa memantau posisi pesanannya sedang berada di tahap mana karena bersifat real time.

Kesimpulan

Berbagai kelebihan yang dimiliki oleh online printing dari suatu usaha percetakan mampu menggaet minat pelanggan baru. Kemudahan yang ditawarkan oleh online printing membuat pelanggan bisa merasakan konsep efektivitas dan efisiensi yang dijanjikan. Pelanggan bahkan bisa menunggu proses percetakan selesai sambil melakukan pekerjaan yang lain.

Konsep online printing sendiri identik dengan digital printing karena data yang akan dicetak pun berbentuk file. Proses digital printing mulai dari awal hingga akhir yang menghasilkan produk percetakan bergantung pada mesin percetakan yang berbasis digital.

Maxipro sebagai solusi terbaik untuk usaha percetakan digital printing, memiliki berbagai mesin percetakan dan bahan lainnya dengan kualitas unggulan. Salah satu mesin untuk mendukung digital printing yang tersedia adalah Mesin Label Cutting 360ZMH.

Mesin Label Cutting 360ZMH

Mesin Label Cutting 360ZMH merupakan mesin yang digunakan untuk memotong kertas sticker. Penggunaan mesin yang bisa memotong die cut dan kiss cut tentu akan sangat efisien bagi kebutuhan usaha percetakan. Hasil yang maksimal menjadi pilihan terbaik yang bisa diberikan pada pelanggan atas pesanan mereka. Informasi lebih lengkap bisa Maxivers lihat di halaman ini ya!

Yuk langsung saja kunjungi dan belanja di website kami yaaa !!!