Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Pamflet adalah lembaran kertas yang dilipat menjadi beberapa halaman serta tidak memiliki cover maupun jilid dan berisi informasi berupa teks maupun gambar. Jenis lipatan pamflet sendiri banyak macamnya sehingga pemasar dapat lebih kreatif dalam mendesain pamflet.

Masing-masing halaman dapat digunakan sebagai ruang kreatif. Dengan cara ini, pamflet bisa berfungsi sebagai salah satu media promosi untuk mempromosikan suatu produk maupun jasa, dan bisa juga sebagai sarana informasi.

Misalnya untuk mempromosikan produk terbaru dari suatu perusahaan, memberikan edukasi atau informasi terkait pendidikan, seminar, dan sebagainya. Pamflet biasanya juga disebut dengan sebutan leaflet, brosur, dan flyer.

Pengertian Pamflet Adalah …

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Arti Pamflet (pamphlet) adalah media informasi berupa satu atau beberapa lembar kertas yang dicetak untuk memberikan pengetahuan dan informasi tertentu pada masyarakat seperti topik hangat, kegiatan dan bahkan untuk promosi penjualan.

Sekalipun desainnya bisa dibuat menarik, ditulis dengan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti karena tujuan utamanya pamflet adalah pemberitahuan singkat. Isi pamflet biasanya hanya berupa slogan dan gambar. Dibanding penjualan langsung, pamflet lebih menjurus pada konsep mengedukasi.

Keberadaan pamflet sangat populer di semua kalangan mulai dari dunia pendidikan hingga pebisnis, dari UKM sampai perusahaan besar. Jenis brosur ini biasa dijadikan sebagai bahan inti dari promosi seperti pamflet pendidikan, pamflet pemerintahan atau layanan masyarakat, pamflet budaya, pamflet makanan, pamflet seminar bahkan pamflet futsal.

Menggunakan pamflet sebagai sarana informasi maupun promosi sudah banyak dilakukan karena termasuk salah satu cara menghemat biaya untuk promosi dan memberikan penawaran kepada pelanggan, karena dapat dicetak di kedua sisi halaman dan mudah untuk di buat.

Biasanya pamflet dibagikan oleh pihak pembuat pamflet atau ditempel di dinding, di pohon-pohon atau tempat umum lainnya yang menjadi pusat keramaian. Semakin menarik desain sebuah pamflet, maka semakin banyak juga yang tertarik untuk membaca pamfletnya.

Ukuran Pamflet

Biaya cetak pamflet ini relatif murah dan bisa dicetak berbagai ukuran sesuai kebutuhan. Namun, ada beberapa ukuran pamflet yang sering digunakan dan dijadikan acuan atau standar dalam pemotongan sehingga biaya produksinya lebih murah.

  • A3 (297 x 420 mm)

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

A3 adalah ukuran pamflet terbesar yang banyak digunakan untuk pamflet seminar. Tentunya biaya cetak pun lebih mahal dibanding ukuran pamflet lainnya. Namun ini cocok untuk menyampaikan informasi lebih banyak.

Pamflet berukuran A3 bisa di-custom dengan berbagai jenis pilihan lipatan untuk mendapat banyak ruang. Pamflet berukuran besar seperti ini tentu tidak akan dibiarkan terbuka karena akan sulit diedarkan. Lipatan membuat pamflet ukuran A3 lebih praktis untuk diedarkan dan dibaca.

  • A4 (210 x 297 mm)

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

A4 adalah ukuran pamflet standar yang kebanyakan menggunakan printer rumahan atau kantoran. Pamflet seringkali di-custom dengan ukuran ini karena memiliki ruangan yang cukup ideal untuk mempromosikan produk.

Ukuran pamflet seperti ini populer dicetak dalam jumlah besar maupun kecil, baik digital ataupun offset printing. Ukuran pamflet A4 ini cocok untuk pamflet makanan, sebagai selebaran yang diletakkan di toko atau tempat usaha untuk menyoroti manfaat produk.

  • A5 (148 x 210 mm)

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

A5 adalah setengah ukuran dari A4. Pamflet ukuran A5 adalah ukuran paling sering digunakan dalam kuantitas banyak, karena fleksibel dan ukurannya cukup kecil untuk dimasukkan ke dalam saku. Ukuran A5 sering digunakan untuk yang dibagikan secara langsung di tempat tertentu dan pameran dagang.

  • A6 (105 x 148 mm)

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

A6 adalah ukuran pamflet ini serupa dengan postcard. Pamflet ukuran A6 digunakan untuk informasi yang tidak terlalu banyak karena memiliki ruang yang terbatas. Pesan pada ukuran ini harus singkat dan langsung pada intinya.

Karena ukuran pamflet yang tidak terlalu besar, pamflet ukuran A6 ini populer sebagai selebaran yang dimasukkan ke dalam paket tertentu yang ditambahkan oleh pihak penjual, dengan tujuan mempromosikan produk atau jasanya.

Baca juga: Berbagai macam jenis dan ukuran brosur

Tipe Pamflet

Bisa digunakan untuk keperluan apapun, pamflet dapat dibagi menjadi beberapa tipe, yaitu:

  • Pamflet Edukasi

Sebagai media edukasi, pamflet bisa menyentuh area sekitar dengan mudah. Tipe pamflet ini biasanya dipakai oleh organisasi non profit (NGO), grup non komersil serta industri kesehatan dan pemerintahan. Sifatnya sebagai pemberi informasi edukasi atau sekedar mengingatkan masyarakat mengenai isu tertentu.

  • Informasi Produk

Saat kalian ingin mempromosikan produk barang dan jasa dengan gambar dan slogan, maka pamflet adalah pilihan terbaik. Dengan menonjolkan produk yang ditawarkan serta tagline yang menarik, bisa membuat konsumen penasaran dan tertarik untuk membelinya.

  • Promosi Kegiatan

Tidak hanya sebagai media informasi penjualan dan edukasi, pamflet bisa dipergunakan sebagai sarana promosi kegiatan yang akan dilakukan oleh sebuah perusahaan atau organisasi. Misalnya seperti kegiatan reuni akbar, pengadaan rapat, dan lain-lain, sehingga masyarakat bisa mengetahui eksistensi kegiatan tersebut di masa mendatang.

Jenis Lipatan Pamflet

Membuat pamflet tidak hanya sekedar memutuskan warna, gambar, dan teks atau font yang ingin digunakan, namun lebih dipertimbangkan bagaimana informasi sampai pada pembaca. Atau bagaimana orang-orang bisa menerima pesan ketika membacanya.

Jenis lipatan pamflet bisa juga digunakan untuk menonjolkan pesan pada halaman tertentu, karena lipatan inilah yang nantinya memandu pembaca dari halaman awal hingga akhir.

Berikut adalah contoh rekomendasi jenis lipatan pamflet yang populer dan efektif dalam menyampaikan pesan.

  • Pamflet Lipat Tengah

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Pamflet lipat tengah atau juga disebut sebagai brosur lipat dua, adalah yang paling sederhana namun efektif. Cukup membagi kertas menjadi dua halaman.

Jenis lipatan pamflet sering diaplikasikan hampir di semua ukuran pamflet di atas. Contoh pengaplikasian pada pamflet ukuran A4 dilipat 2 menjadi A5, sehingga memiliki sampul depan dan belakang dan terdapat 2 halaman di dalam untuk mencakup banyak informasi.

  • Pamflet Lipat Roll

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Dalam pengaplikasiannya, pamflet lipat roll bisa dibentuk dengan lipat tiga atau lebih. Misalnya melipat pamflet halaman A4 yang berukuran 210 x 297 mm tadi menjadi 6 halaman, yang berarti menjadi ukuran 210 x 100 mm. Jika pada lipat 3, jenis lipatan pamflet ini memberikan sampul depan dan belakang dengan 4 halaman isi. Untuk jumlah lainnya bisa menyesuaikan.

  • Pamflet Lipat Zigzag

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Dalam pengaplikasiannya, pamflet lipat roll bisa dibentuk dengan lipat tiga atau lebih. Namun berbeda urutan dengan lipat roll tadi, karena Pada lipat zigzag ini, pamflet menjadi serangkaian bentuk “Z” atau lipatan paralel seperti pada contoh gambar.

Rekomendasi: Jual Mesin Paper Folding 384SA Harga Murah | Bergaransi

  • Pamflet Lipat Gerbang

Ukuran Pamflet dan Jenis-Jenis Lipatannya - Maxipro

Jenis lipatan pamflet lain yang juga bisa dipertimbangkan adalah bentuk lipatan gerbang. Atau sebut apa saja itu, karena lipatannya mirip dengan gerbang. Caranya adalah halaman dilipat dua kali untuk membuat enam halaman, dengan bagian kiri dan kanannya separuh dari halaman tengah.

Halaman kiri dan kanan dihubungkan supaya bertemu di tengah. Cara melipat ini adalah cara bagus untuk terlihat berbeda, karena dibanding jenis lipatan pamflet yang lain sebenarnya lipatan ini tidak terlalu sering digunakan.

Itulah ukuran pamflet dan jenis-jenis lipatannya yang menjadi standar dari percetakan offset dan digital di indonesia. Pastikan untuk merencanakan tema dan jenis lipatan dengan mesin lipat kertas canggih Maxipro, agar calon pelanggan yang membaca pamflet tertarik untuk membaca informasi yang diberikan.

Kelebihan Pamflet

  • Sangat mudah untuk di buat;
  • Waktu yang dibutuhkan untuk pembuatan pamflet sangat singkat;
  • Biaya yang dibutuhkan tergolong sangat murah;
  • Jangkauan pamflet sangat luas;
  • Mudah untuk mengajak banyak orang untuk berpartisipasi;
  • Dapat dengan mudah dibawa kemana saja, dan;
  • Terdapat berbagai variasi pamflet yang dapat digunakan.

Kekurangan Pamflet

Dibutuhkan ketelitian dan kesabaran dalam mendesain pamflet. Hal ini disebabkan karena penyajiannya yang pada umumnya dilipat dengan bentuk tertentu atau didesain dengan cara tertentu. Kesalahan desain dan pengukuran dapat berakibat fatal terhadap citra perusahaan maupun kegiatan yang ada di pamflet tersebut.

Kesimpulan

Jadi, kesimpulannya Pamflet sebagai selebaran yang memuat informasi-informasi tertentu. Di mana pamflet tersebut dibuat oleh perusahaan atau organisasi dan ditujukan kepada masyarakat luas. Sebaran, selebaran, tebaran atau risalah merupakan nama lain dari pamflet. Adapun isinya untuk mempromosikan sebuah produk dari suatu perusahaan, memberikan informasi – informasi kegiatan seperti seminar, kampanye, dan lain-lain.

Begini Cara MELIPAT 20 RIBU BROSUR Dalam Waktu 1 JAM !!

Kalian sekarang sudah paham kan mengenai apa itu pamflet dan jenis-jenisnya, Nah di Maxipro anda bisa menemukan Mesin Paper Folding 384 SA yang mana mesin satu ini bisa membantu kalian dalam proses pelipatan baik itu media brosur, pamflet atau iklan flayer. Dijamin deh mesin ini bisa membantu meningkatkan produktivitas kalian. Untuk lebih lengkapnya kalian bisa klik di sini ya !!!

Yuk langsung saja kunjungi dan belanja di website kami yaaa !!!