3 Rekomendasi Mesin Lem Dari Maxipro Yang Minimalis - Maxipro

Dari sekian banyak kegiatan dan pekerjan yang dilakukan di usaha percetakan, merekatkan satu media ke media lainnya seperti membuat jilid buku tentunya membutuhkan kehadiran mesin yang dapat membantu proses penyelesaiannya.

Mengapa membutuhkan mesin, tidak dilakukan dengan manual atau tenaga tangan saja?

3 Rekomendasi Mesin Lem Dari Maxipro Yang Minimalis! - Maxipro.co.id

Hal ini dikarenakan untuk usaha percetakan, ada banyak pekerjaan lain yang harus dilakukan selain hanya melem media satu dengan lainnya. Dengan adanya bantuan mesin lem, tentu akan sangat membantu menyelesaikan pekerjaan lem yang banyak dalam waktu singkat.

Maxipro sendiri menyediakan banyak jenis mesin lem untuk berbagai kebutuhan usaha percetakan yang beragam. Namun, tidak semua mesin lem bisa menjalankan pekerjaan yang berat, sehingga ada beberapa mesin yang tergolong minimalis.

Walaupun disebut minimalis, mesin-mesin lem ini tentunya tetap bisa menghasilkan lem yang baik dan secara maksimal mampu merekat kuat guna menunjang usaha percetakan kalian loh.

Yuk, simak 3 rekomendasi mesin lem untuk mengerjakan pekerjaan sederhana dan tidak terlalu berat dari Maxipro ini!

Mesin Lem GM260

3 Rekomendasi Mesin Lem Dari Maxipro Yang Minimalis! - Maxipro.co.id

Mesin ini memiliki ukuran yang cukup mungil sehingga tidak memakan banyak tempat dan bisa diletakkan di mana saja. Karena merupakan mesin dengan ukuran terkecil dibanding mesin lainnya yang berbentuk serupa, mesin ini cocok digunakan untuk usaha percetakan kecil.

Sekalipun berukuran kecil, mesin ini bisa melakukan pekerjaannya dengan baik. Dilengkapi dengan roll aktif berukuran 260mm, mesin lem ini mampu memberikan lem pada permukaan media yang memiliki lebar kurang lebih 26cm.

Berukuran cukup kecil, namun daya rekatnya tentu saja tetap kuat. Lem yang bisa digunakan pada Mesin Lem GM260 adalah lem putih dan lem lateks. Lem putih dapat merekatkan media berupa kertas, karton dan kerajinan kayu atau furniture.

Mesin Lem GM260

Mesin Lem GM260 memiliki kelebihan, antara lain:

Speed controller atau pengatur kecepatan stabil

Pada mesin ini, pengatur kontrol kecepatan dinamo hanya tersedia untuk 1 speed. Tapi tenang saja, Maxivers. Karena meskipun tidak bisa mengatur kecepatan kerja Mesin Lem GM260, speednya sudah stabil dan mampu memberikan performa terbaiknya.

Adanya pengatur ketebalan lem

Ketika akan memberikan lem di atas permukaan media, kita harus mengatur ketebalan lem sesuai dengan kebutuhan. Lem yang terlalu tipis, akan membuat media yang ingin ditempel tidak bisa merekat kuat karena daya rekat lemah. Sedangkan lem yang terlalu tebal, bisa membuat lem meluber bahkan menimbulkan rongga karena lem tebal.

Karena memiliki pengatur ketebalan lem, Mesin Lem GM260 sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan atas tingkat ketebalan yang berbeda. Sehingga, mesin ini dinilai fleksibel dan praktis untuk memenuhi kebutuhan yang berbeda satu sama lain.

Motor penggerak

Untuk menjalankan mesin, terdapat running motor atau motor penggerak yang akan terus berputar untuk menjaga agar kualitas lem tetap stabil dan tidak kering.

Perawatan mesin yang mudah

Beberapa komponen dari Mesin Lem GM260 dapat dengan mudah dilepaskan untuk dibersihkan. Kemudahan ini tentunya mendukung daya tahan dan keawetan produk.

Mesin Lem GM400

3 Rekomendasi Mesin Lem Dari Maxipro Yang Minimalis! - Maxipro.co.id

Mesin ini memiliki ukuran yang lebih besar dari Mesin Lem GM260, namun membuatnya tetap tidak memakan banyak tempat dan bisa diletakkan di mana saja. Dilengkapi dengan roll aktif berukuran 400mm, mesin lem ini mampu memberikan lem pada permukaan media yang memiliki lebar kurang lebih 40cm.

Dengan bak lem yang mempunyai ukuran serupa, mesin ini mampu untuk bekerja dengan maksimal dan memiliki daya rekat yang kuat. Sama seperti Mesin Lem GM260, lem yang bisa digunakan pada juga lem putih dan lem lateks.

Mesin Lem GM400

Karena ukurannya lebih besar dari Mesin Lem GM260, mesin ini biasanya digunakan pada percetakan kecil juga menengah ke atas. Selain itu, meskipun kelebihan Mesin Lem GM400 hampir sama dengan Mesin Lem GM260, namun tetap ada perbedaan, yaitu:

Kerja speed controller atau pengatur kecepatan stabil

Seperti Mesin Lem GM260, mesin ini juga hanya memiliki 1 pengatur kecepatan, sehingga yang ditawarkan adalah kecepatan stabil. Namun, tenang saja, karena kecepatan mesin ini stabil, maka hasil pekerjaannya pun juga akan baik dan maksimal.

Pengatur ketebalan lem yang bisa disesuaikan

Karena memiliki pengatur ketebalan lem, Mesin Lem GM400 sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan atas tingkat ketebalan yang berbeda. Sehingga, mesin ini dinilai fleksibel dan praktis untuk memenuhi kebutuhan yang berbeda satu sama lain.

Running motor bekerja dengan stabil

Stabilnya running motor atau motor penggerak membuat roll terus berputar sehingga lem tidak cepat kering. Adanya sistem kontrol yang mudah dan fleksibel, sehingga proses kerja menjadi lebih lancar dan efektif.

Sparepart dan komponen mesin mudah dibersihkan

Memiliki bentuk yang serupa dengan Mesin Lem GM260, membuat beberapa komponenya juga bisa dilepaskan untuk dibersihkan. Pembersihan sparepart secara berkala tentu dapat menjaga keawetan tetap terjaga.

Mesin Lem Hot Melt Portable

3 Rekomendasi Mesin Lem Dari Maxipro Yang Minimalis! - Maxipro.co.id

Berbeda dengan kedua mesin sebelumnya yaitu Mesin Lem GM260 dan Mesin Lem GM400 yang memiliki bentuk berupa mesin dengan posisi duduk atau diletakkan di atas meja, maka untuk Mesin Lem Hot Melt Portable dalam penggunaanya bisa berpindah-pindah karena dijalankan secara manual. Sehingga, jika dalam usaha percetakan yang membutuhkan mobilitas tinggi, mesin ini akan sangat membantu.

Mesin Lem Hot Melt Portable ini bisa digunakan untuk berbagai media. Tidak seperti Mesin Lem GM260 dan Mesin Lem GM400 yang hanya bisa untuk merekatkan bahan kertas, kardus, karton dan kayu, maka dengan mesin ini kalian bahkan bisa merekatkan bahan kain, kulit, plastik mika, kaleng dan lainnya. Untuk lem yang digunakan pun bukan lem putih, namun lem hidup.

Mesin Lem Hot Melt Portable

Bentuknya yang berbeda, membuat Mesin Lem Hot Melt Portable memiliki kelebihan yang berbeda pula, antara lain:

Bentuk mesin

Memiliki bentuk unik, mesin ini berdimensi sepanjang 27 cm, dengan lebar 15 cm serta tinggi 18,5 cm. Beratnya yang hanya 2 kg, membuat mesin ini termasuk tidak terlalu berat sehingga mudah digunakan di berbagai tempat. Area lebar lem Mesin Lem Hot Melt Portable sekitar 1 cm, sehingga kalian bisa melakukan pengeleman sebesar ukuran tersebut.

Daya rekat lem kuat

Karena memiliki daya rekat yang kuat, mesin ini dapat dioperasikan dengan lem hidup. Beberapa media yang tebal dan kaku, dan seperti alumunium, akrilik, serta kaleng bahkan bisa direkatkan menggunakan mesin lem ini. Tentunya akan sangat berguna bagi usaha percetakan dengan berbagai kebutuhan pengeleman.

3 Rekomendasi Mesin Lem Dari Maxipro Yang Minimalis! - Maxipro.co.id

Proses pengoperasian mesin mudah

Untuk mengoperasikan mesin lem ini sangat mudah sekali, cukup kita masukkan terlebih dahulu lemnya ke dalam mesinnya. Setelahnya kalian bisa memasangkan colokan ke sumber listrik lalu menekan tombol ‘ON’. Tunggu beberapa saat, kalian bisa mengatur panas hingga 165°C dan kemudian lem akan mulai meleleh saat mesin lem panas bekerja.

Daya listrik hemat

Menggunakan Mesin Lem Hot Melt Portable membutuhkan daya yang bisa dibilang sebagai mesin lem yang hemat daya listrik untuk sekelas mesin lem. Dengan daya sekitar 900 watt saja, Maxivers sudah bisa menggunakan mesin lem yang serbaguna ini. Tentunya sangat cocok untuk usaha percetakan rumahan, sehingga bisa dikategorikan sebagai mesin yang bisa hemat tenaga dan listrik.

Kesimpulan

Nah, itulah rekomendasi 3 mesin lem yang minimalis dari Maxipro. Dengan mesin-mesin lem sederhana tersebut, tentunya sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan usaha percetakan kalian loh, Maxivers. Meskipun bentuk yang tidak terlalu memakan banyak tempat dan tenaga, kalian tetap bisa memberikan lem pada media yang diinginkan dengan hasil maksimal.

Pastikan juga kalian memilih mesin lem sesuai dengan kebutuhan kalian ya!

Semoga artikel dari Maxipro kali ini bisa bermanfaat bagi kalian ya, Maxivers. Jika membutuhkan bantuan lebih lanjut mengenai kebutuhan bahan dan mesin percetakan untuk usaha percetakan, bisa menghubungi call center kami di bawah ini.

Yuk langsung saja kunjungi dan belanja di website kami yaaa !!!