Memiliki mesin jilid spiral merupakan sebuah investasi untuk usaha percetakan. Hal ini dikarenakan jilid spiral kawat merupakan salah satu jenis teknik menjilid dokumen atau binding yang banyak diminati masyarakat. Teknik menjilid dokumen dengan bantuan ring binding merupakan solusi praktis dalam menyatukan lembar-lembar dokumen yang tidak terlalu tebal. Selain itu menggunakan binding spiral juga lebih mempermudah dalam membalik halaman buku tanpa khawatir halaman halaman menjadi mudah sobek.
Jilid spiral kawat sendiri sebenarnya dapat dilakukan secara manual. Namun untuk menghemat waktu dan tenaga, serta meningkatkan jumlah produksi maka menggunakan alat jilid spiral merupakan cara terbaik. Apalagi dengan bantuan alat binding spiral hasil jilidan yang diberikan akan jauh lebih rapi dan juga terlihat lebih profesional.
Jenis Mesin Jilid Spiral
Secara Umum dan Perbedaannya
sebelum memutuskan membeli mesin yang akan digunakan untuk jilid spiral ada baiknya para pemilik usaha percetakan memahami jenis dan perbedaan dari alat binding spiral agar lebih mudah menemukan mesin yang sesuai kebutuhan industri. Jenis dari mesin yang digunakan untuk teknik binding spiral sendiri bisa dibedakan dari media yang akan digunakan untuk menjilid dokumen. Media yang biasa digunakan untuk jilid spiral sendiri adalah kawat dan plastik.
Untuk mesin jilid spiral plastik hanya dapat digunakan untuk teknik binding dengan menggunakan media ring binding yang terbuat dari plastik. Sedangkan untuk mesin jilid kawat dapat digunakan untuk jilid spiral kawat, namun beberapa tipe mesin binding spiral kawat juga dapat digunakan untuk membuat jilid spiral plastik.
Selain itu untuk mesin jilid spiral kawat juga memiliki beberapa tipe berbeda. Perbedaan dari tipe-tipe tersebut biasanya terletak pada fungsi pitch wirenya, di mana ada pitch wire 3:1, atau 2:1, jumlah pisau pelubang, dan juga kemampuan seberapa banyak halaman yang dapat dilubangi untuk satu kali proses pengerjaan.
Tipe Mesin Jilid Spiral Kawat Di Maxipro
Sebagai distributor resmi yang menyediakan berbagai macam mesin dan juga perlengkapan pendukung untuk usaha percetakaan, Maxipro menghadirkan berbagai macam tipe mesin jilid spiral dengan berbagai spesifikasi sehingga Anda pun dapat dengan mudah menemukan alat jilid spiral kawat yang sesuai dengan kebutuhan.
-
Mesin spiral Origin 2 in 1
Mesin jilid spiral tipe Origin 2 in 1 inu memiliki kemampuan binding standar yang cocok untuk menjilid dokumen, makalah, dan berkas-berkas lainnya. Mesin jilid spiral kawat tipe ini memiliki kemampuan untuk melubangi hingga 20 lembar kertas sekaligus dalam sekali proses kerja, dan dapat menjilid 10 sampai 250 lembar dokumen yang menggunakan kertas F4.
Untuk pengoperasiannya mesin ini dibuat fleksibel sehingga memudahkan operator untuk mengatur ukuran pelubang dan margin kertas pada dokumen yang akan dijilid. Hal ini membuat teks maupun gambar yang terdapat pada halaman tidak akan terpotong. Pisau pelubang yang dimiliki mesin untuk jilid spiral kawat ini nantinya akan menghasilkan lubang kertas berbentuk bulat standar. Kemampuan dan juga bentuk desain mesin yang compact membuat tipe ini sangat cocok digunakan untuk usaha percetakan rumahan seperti copy center, atau juga untuk perkantoran.
-
Mesin Spiral Kawat 2 in 1 OL
Mesin jilid spiral yang digunakan untuk jilid spiral kawat ini memiliki pisau pelubang yang dapat menghasilkan lubang dengan bentuk kotak, Tipe mesin binding spiral 2 in 1 OL ini dapat digunakan untuk melubangi kertas dengan maksimal jumlah sebanyak 25 lembar untuk sekali proses. Operator juga dapat mengatur ukuran lubang mulai dari 44 mm hingga 33 mm, sehingga membuat mesin ini dapat digunakan untuk memproses kertas yang memiliki ukuran di bawah kertas HVS F4.
Bukan itu saja, operator juga dapat menyesuaikan margin untuk kertas yang akan dilubangi mulai dari jarak 2,5 mm sampai 6,5 mm. Bahkan pengaturan dan pemakaiannya juga cukup mudah sehingga bisa mencapai tingkat kecepatan menjilid yang maksimal.
-
Mesin Spiral Kawat 2 In 1 SY Lubang Kotak
Dapat dikatakan alat jilid spiral kawat dengan tipe 2 in 1 SY memiliki pisau pelubang yang ada pada tipe mesin ini dapat menghasilkan lubang kertas dengan bentuk kotak. Hal itu membuat hasil jilid spiral kawat pun dapat terlihat lebih elegan dan estetik. Kelebihan lain yang dimiliki alat dengan tipe ini adalah terletak pada fungsi pitch wire nya, dimana Mesin Spiral Kawat 2 in 1 SY Lubang Kotak memiliki fungsi double wire.
Yang pertama adalah pitch wire 2:1, fungsi ini membuat mesin ini memiliki kemampuan untuk menjilid kertas sebanyak 125 hingga 220 lembar sekaligus, dengan jumlah 27 lubang. Sedangkan untuk pitch wire 3:1 mampu menjilid sebanyak 10 hingga 125 lembar, dengan jumlah 30 lubang sekaligus. Dalam sekali proses pelubangan, mesin jilid spiral ini dapat melubangi 25 lembar sekaligus untuk ukuran kertas HVS F4. Mesin ini juga telah dilengkapi pengaturan untuk mengatur ukuran dan jarak lubang pada kertas.
Keunggulan Lain yang Dimiliki
Mesin Spiral Kawat 2 in 1 SY Lubang Kotak
Mesin Spiral Kawat 2 in 1 SY Lubang Kotak memiliki beberapa keistimewaan dan kelebihan dibandingkan tipe yang lainnya. Yang pertama terletak pada pengaturan pisau pelubang. Selain jarak dan posisi lubang pada lembaran dokumen yang bisa diatur sesuai kebutuhan, panel ini juga memungkinkan operator untuk mengatur manakah pisau yang akan diturunkan dan mana yang tidak, sehingga dapat memudahkan proses penjilidan. Selain itu, spiral coil juga dapat diganti bila Anda memilih untuk menggunakan mesin jilid spiral tipe ini.
Kelebihan lain dari alat jilid spiral tipe 2 in 1 SY Lubang Kotak yang tidak dimiliki tipe lain adalah kemampuannya untuk melubangi bahan yang terbuat dari plastik seperti yang sering digunakan untuk cover binder. Tidak itu saja, selain dapat digunakan untuk menjilid kertas dengan ukuran F4, mesin jilid kawat tipe ini juga dapat menjilid kertas yang memiliki ukuran A4 dan juga A5 karena telah dilengkapi dengan Anlig yang berfungsi untuk memposisikan kertas yang berukuran tersebut. Dilihat dari fungsi dan keunggulan dari Mesin spiral tipe 2 in 1 SY Lubang Kotak membuat tipe ini sangat cocok untuk keperluan binding baik di kantor, pusat fotokopi, maupun usaha percetakan dari berbagai skala.
Anda bisa mendapatkan Mesin Jilid Spiral 2 in 1 SY Lubang Kotak dengan harga yang kompetitif hanya di Maxipro. Sebagai supplier resmi berbagai mesin dan perlengkapan pendukung industri percetakan, Maxipro menyediakan ragam pilihan mesin jilid spiral kawat untuk memenuhi kebutuhan industri percetakan Anda. Di mana setiap mesin binding yang ada di Maxipro merupakan produk resmi sehingga terjamin performa dan kualitasnya Selain itu Maxipro juga memberikan garansi servis selama 1 tahun.