Setiap hari kalian pasti membutuhkan kalender untuk mengetahui sekarang hari apa serta bulan apa bukan? Pengguna kalender dalam kehidupan sehari-hari memang sangat penting sehingga setiap harinya kita tidak lepas dari kalender.

Semua orang membutuhkan kalender untuk membuat agenda kedepan dan kita amat sangat terbantu dengan adanya kalender. Apakah kalian terbayangkan jika tidak ada kalender di hidup kita? Pasti akan sangat kebingungan. Namun tahukah kalian kalender ternyata terbagi menjadi beberapa jenis, kalender tidak hanya satu seperti yang biasanya digunakan.


Beberapa Jenis Kalender Yang ada Di Indonesia

Kalender biasa digunakan adalah satu dari beberapa jenis kalender lainnya yang jarang kita gunakan. Maxipro akan mengenalkan berbagai kalender yang ada, tentu ini sebuah ilmu baru yang perlu kalian ketahui.

Menurut wikipedia Kalender, tarikh, atau penanggalan adalah sebuah sistem untuk memberi nama pada sebuah periode waktu (seperti hari sebagai contohnya). Nama-nama ini dikenal sebagai tanggal kalender. Tanggal ini bisa didasarkan dari gerakan-gerakan benda angkasa seperti matahari dan bulan. Berikut ini beberapa jenis kalender yang ada di dunia saat ini dan masih digunakan;

Kalender Romawi atau Masehi

Kalender Masehi adalah kalender yang digunakan hampir setiap negara yang ada di dunia termasuk indonesia. Kalender masehi sudah ada dari lahirnya Yesus dan Nazareth.  Kalender masehi dalam perhitungannya menggunakan gerakan revolusi bumi atau arah gerak bumi mengelilingi matahari.

Perhitungan kalender masehi memiliki 12 bulan dan satu tahun serta dalam satu minggu terdapat 7 hari. Seperti yang Anda ketahui kedua belas bulan tersebut adalah Januari, Februari, Maret, April, Mei, Juni, Juli, Agustus, September, Oktober, November, dan Desember. Sebagian besar negara yang ada di dunia menggunakan kalender masehi yang sebenarnya memiliki tujuan dalam memudahkan komunikasi antar negara.

Baca juga: Hari Yang Tepat Untuk Strategi Promosi Iklan Penjualan

Kalender Islam atau Hijriyah

Berbeda dengan kalender masehi menggunakan pergerakan matahari. Dalam kalender hijriyah atau islam digunakan peredaran bulan sebagai patokan. Kalender hijriyah mungkin banyak yang sudah mengetahui kalender ini karena sebagian masyarakat indonesia beragama islam. Kalender hijriyah merupakan kalender untuk orang-orang beragama islam seluruh indonesia.

Kalender hijriyah dilakukan perhitungan ketika hijrahnya Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam melakukan hijrah ke Mekkah dan Madinah tahun 622. Penggunaan kalender hijriyah di Indonesia cukup sering bahkan kadang menyaingi kalender masehi.

Penggunaan kalender hijriyah di Indonesia digunakan dalam perhitungan dalam penentuan tanggal dan bulan yang biasanya berkaitan dengan hari penting atau ibadah dalam Islam. Misalnya dalam menentukan 1 Syawal atau hari pertama puasa Ramadhan selain itu bisa juga dalam menentukan hari raya Idul Fitri.

Kalender Jawa

Kalender jawa ini juga termasuk banyak digunakan oleh masyarakat indonesia, terutama suku jawa. Orang jawa lebih senang menggunakan kalender jawa daripada kalender masehi. Namun bagi kaum milenial sekarang, memahami kalender jawa bukanlah hal yang mudah. Hal ini dikarenakan kalender jawa sangat rumit dan perhitungannya terjadi dua tahap yaitu tahap mingguan atau disebut pancawara. Pancarawa diambil dari adanya hari pasaran yang ada lima yaitu wage, kliwon, legi, pahing dan pon.

Kalender jawa dipercaya merupakan campuran dari kultur islam dan hindu-budha jawa serta budaya barat. Seperti sejarah indonesia dulunya dijajah oleh bangsa barat dan perkembangan hindu-budha di jawa juga sangat lama sehingga tidak heran terjadi akulturasi budaya (perpaduan budaya).

Baca juga: Ide Usaha Sampingan! Cetak Kalender di Akhir Tahun

Itulah beberapa jenis kalender yang ada di Indonesia yang wajib kalian ketahui. Ternyata jenis kalender tidak hanya ada satu saja dan yang ada di atas merupakan sebagian dari jenis-jenis kalender yang ada. Untuk mesin finishing kalender, Maxipro memiliki beberapa referensi mesin laminasi, mesin jilid dan mesin potong kertas.