Tips Untuk Memilih Tempat dan Jasa Percetakan Yang bagus - Maxipro.co.id Tips Untuk Memilih Tempat dan Jasa Percetakan Yang bagus - Maxipro.co.id

Apakah kalian mencari jasa percetakan terbaik? Saran kami agar kalian tidak terburu-buru menggunakan memilih tempat percetakan terdekat yang ada, karena tidak semua memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

Oleh karena itu kalian harus mengetahui bagaimana tips memilih jasa percetakan terbaik. Tujuan artikel ini supaya kalian mendapatkan jasa percetakan yang profesional yang mengutamakan kepuasan pelanggan dan bertanggung jawab pada tugasnya.

Tips Memilih Jasa Percetakan Terbaik

Kalian bisa mendapatkan hasil cetakan yang terbaik dengan memahami tipsnya. Berikut ini tips memilih jasa percetakan terbaik agar tidak salah pilih:

1. Reputasi Jasa Percetakan

Maxipro di pameran printing expo

Setiap usaha percetakan memiliki reputasi yang berbeda, penilaian baik atau kurang baik sebuah usaha dapat dilihat dengan mudah. Yakni dengan membaca review pelanggan jasa percetakan. Bacalah beberapa review yang diberikan pelanggan. Biasanya dapat kalian dapat di Google review atau media sosial percetakan tersebut.

Jika banyak review positif maka dapat disimpulkan reputasinya bagus, namun jika sebaliknya maka reputasi jasanya kurang bagus. Saat membaca review disarankan secara seksama, agar Anda tidak salah melakukan penilaian terhadap reputasi jasa percetakan.

2. Produk Percetakan yang Ditawarkan Lengkap

Tips selanjutnya adalah memastikan bahwa menyediakan pelayanan percetakan yang lengkap. Berbagai macam produk percetakan diantaranya yaitu cetak backlite, booklet, leaflet, brosur, buku, poster, stiker, jersey, kaos, spanduk, serta lainnya.

Kalian harus memilih jasa yang melayani berbagai percetakan, pasalnya jika jasa percetakan menawarkan berbagai macam pelayanan percetakan ini mengindikasikan jasa serius dalam menjalankan usaha miliknya.

Poin ini juga dapat menjadi indikator bahwa tempat tersebut didukung dengan sumber daya manusia dan peralatan yang mumpuni. Seperti Mesin Potong Kertas Telson MP490 ST yang bisa digunakan untuk memotong kertas untuk membuat brosur, lealet, ataupun poster. Juga untuk merapikan dan meratakan setiap sisi kertas ketika membuat buku, booklet, dan kalender.

Baca Juga :  Mengenal Jenis Mesin Potong Kertas & Tips Memilihnya Terbaik 

3. Hasil Produksi Percetakan Berkualitas

Konsumen selalu mengharapkan hasil yang dipesan pada jasa percetakan bagus dan berkualitas. Namun beberapa pengusaha digital printing kurang memperhatikan kualitas produknya.

Nah sebagai calon konsumen kalian harus melakukan pengecekan terhadap hasil produksi jasa. Cara pengecekannya cukup mudah yaitu dengan melihat foto produk secara langsung. informasi foto produk dapat dilihat pada website atau online store lainnya.

Jika belum puas hanya dengan melihat foto saja, kalian bisa mengecek produknya dengan melihat portofolio produknya langsung. Pastikan bahwa kualitasnya terbaik dari tempat percetakan lainnya.

4. Mampu Memberikan Pelayanan Terbaik

Service Mesin Potong Kartu Nama A3+ ZMH Taiwan

Tips memilih tempat percetakan terbaik selanjutnya adalah memastikan bahwa pelayanannya tidak mengecewakan. Jika jasa mampu memberikan pelayanan pada pelanggan secara baik serta memuaskan. Dapat menjelaskan seluruh pertanyaan pelanggan terhadap produk yang ditanyakan.

Selain pelayanannya yang baik, lihat juga cara ketika berdiskusi. Bagaimana cara berkomunikasi ramah dan mampu merekomendasikan jenis percetakan yang kalian butuhkan.

5. Harga Cetak Sesuai dengan Hasil Produknya

Selanjutnya tips memilih jasa percetakan terbaik adalah yang menawarkan harga terjangkau. Meskipun harganya terjangkau, tetap pastikan harganya sebanding dengan hasil produknya. Jangan sampai kalian mengeluarkan uang yang besar namun dengan produk cetak yang tidak memuaskan.

Sebelum melakukan pemesanan alangkah baiknya kalian menanyakan berapa harga yang dibanderol pada setiap produknya. Setelah bertanya harga produk, cek kualitas produk yang dihasilkan. Lalu simpulkan apakah kualitasnya sebanding dengan harga yang ditawarkan.

Percetakan yang menawarkan harga dan kualitas yang sebanding biasanya memiliki proses kerja yang lebih efisien. Sehingga dapat meminimalkan waktu, biaya, dan tenaga yang diperlukan. Tak ayal hal ini dapat terwujud berkat bantuan mesin dan peralatan percetakan unggulan yang dapat diandalkan.

6. Waktu Pengerjaan Produk

Setelah kalian cocok dengan harga yang ditawarkan, selanjutnya pastikan lama waktu proses pengerjaannya. Kalian pasti tidak mau pesanan produk terlambat bukan?

Oleh karena itu tanyakan kepada jasa percetakan berapa lama prosesnya. Hal ini untuk mengantisipasi keterlambatan dalam proses percetakan. Apabila waktu pengerjaan cocok dengan tenggang waktu yang ditentukan, kalian bisa memutuskan menggunakan tempat percetakan tersebut atau tidak.

Kecepatan dan ketepatan waktu pengerjaan, sebenarnya dapat dinilai secara langsung dengan melihat mesin dan peralatan yang digunakan. Sebagai contoh, pengerjaan laminasi dengan mesin laminating roll tentu akan lebih cepat dibanding dengan mesin press laminating yang biasa ada di tempat fotocopy.

Baca Juga : 9 Rekomendasi Mesin Laminating Terbaik & Murah

7. Rekomendasi Jasa Percetakan dari Teman Dekat

Kunjungan pelanggan pameran Maxipro

Masih bingung dalam memilih jasa percetakan? Tips terakhir adalah meminta rekomendasi teman atau kerabat dekat. Biasanya teman-teman atau orang terdekat yang menggunakan jasa digital printing pasti tau tempat jasa mana yang baik dan profesional.

Tips usaha percetakan bisa kalian terapkan. Jangan terburu-buru dalam mempertimbangkan jasa mana yang tepat untuk mengerjakan produk kalian. Fokus saja mencari jasa yang terpercaya agar produk cetakan yang dihasilkan memuaskan serta pengerjaannya tepat waktu dari tanggal yang ditentukan.

Tips dari Maxipro memilih jasa percetakan yang menggunakan peralatan dan mesin percetakan terbaik juga. Sebab umumnya percetakan memiliki 3 jenis mesin untuk mendukung usahanya. Mulai dari mesin pra-cetak, mesin cetak, dan mesin finishing percetakan.

Sebab tak bisa dipungkiri hal ini juga dipengaruhi performa peralatan mesin yang digunakan. Oleh karena itu demi kepuasan pelanggan percetakan, Maxipro selalu berkomitmen membantu mitra kami berkembang dengan memberikan solusi finishing percetakan terbaik dengan layanan after sales maksimal dan garansi service 1 tahun.

Doa & Ucapan Selamat Customer Maxipro di Ulang Tahun ke-15

Yuk langsung saja kunjungi dan belanja di website kami yaaa !!!